Custom Glitter Text
Banyoe Mili = Air mengalir (sungai) adalah aliran kehendak ALLAH. Kita yang berperahu di atas sungai dan mengikuti alirannya adalah mengikuti kehendak ALLAH. Apapun yang kita lakukan di atas perahu adalah berpengaruh untuk kita tapi tidak merubah aliran air. Aliran air sungai selalu ke bawah bermakna penurunan kuantitas umur dan kekuatan fisik. Aliran sungai ke laut bermakna kematian dan kembali kepada kumpulan spirit atau keharibaanNya. Ikhtiar manusia tidak memberi bekas kepada kekuasaan dan kehendak Allah SWT (Al Hadist). Ikhtiar manusia hanyalah memberi nilai untuk manusia itu sendiri. Pada dasarnya ikhtiar manusia merupakan bagian yang integral dari kehendak dan kekuasaan Allah SWT. Wallahua'lam

Selasa, 22 Februari 2011

''A-Z Kiat Mudah Menulis''

Posted on 05.21 by Oby_arsyil's blog


A : Aku ingin menulis

B : Bingung, harus mulai
dari mana

C : Ceritakan saja tentang
hidupmu sebagai
awalnya

D : Dari sini biasanya akan
muncul ide-ide baru

E : Entah itu cerita fiksi,
puisi, humor maupun
berita

F : Fighting spirit harus
ada jika ingin benar-benar
menulis

G : Gunakan semua daya
khayal atau imajinasi

H : Hanya orang yang
punya kemauan saja
bertahan

I : Ingin & ingin terus
berusaha untuk berkarya

J : Jika sudah bisa
menulis, jangan puas
dengan tulisanmu

K : Koreksi terus kata-
kata, kalimat maupun
ceritanya

L : Lama-lama kita akan
terbiasa

M : Menulis dengan
spontan

N : Namun harus kita
ingat

O : Orang kadang terlena,
merasa cepat puas

P : Paksa terus potensi
yang ada pada diri kita

Q : Quality control harus
diperhatikan juga,
mintalah orang lain untuk
menilai.

R : Rileks ketika menulis

S : Sebisa mungkin
jangan terburu-buru, gak
kemana-mana kan?

T : Tulisan yang bagus
biasanya berharga

U : Uang bisa jadi imbalan

V : Vini, vidi, vici ibarat
pepatahnya. Saya datang
sebagai pemula yang
tidak bisa menulis, saya
belajar dengan melihat
tulisan yang ada,
akhirnya saya berhasil
membuat tulisan,
syukur-syukur dapet
penghargaan

W : Walau kita sudah
jago menulis

X : X ya faktor X harus
diperhatikan

Y : Yang kadang kita
terlupa

Z : Zzzzz awalnya kita
tertidur tidak bisa
menulis, lalu terbangun
hingga berhasil menjadi
penulis handal, jangan
lupa untuk traktir orang-
orang yang pernah
berjasa terhadap anda.
Karena mungkin faktor X
itu adalah karena anda
terinsipirasi dengan
tulisan mereka. Dan ingat
kalau orang yang berjasa
itu saya, hukum
mentraktir adalah wajib

*****
special thnks to master Segara Bayu :)

No Response to "''A-Z Kiat Mudah Menulis''"

Leave A Reply