Custom Glitter Text
Banyoe Mili = Air mengalir (sungai) adalah aliran kehendak ALLAH. Kita yang berperahu di atas sungai dan mengikuti alirannya adalah mengikuti kehendak ALLAH. Apapun yang kita lakukan di atas perahu adalah berpengaruh untuk kita tapi tidak merubah aliran air. Aliran air sungai selalu ke bawah bermakna penurunan kuantitas umur dan kekuatan fisik. Aliran sungai ke laut bermakna kematian dan kembali kepada kumpulan spirit atau keharibaanNya. Ikhtiar manusia tidak memberi bekas kepada kekuasaan dan kehendak Allah SWT (Al Hadist). Ikhtiar manusia hanyalah memberi nilai untuk manusia itu sendiri. Pada dasarnya ikhtiar manusia merupakan bagian yang integral dari kehendak dan kekuasaan Allah SWT. Wallahua'lam

Minggu, 09 Januari 2011

Piala FA : Penalti Giggs Singkirkan 10 Pemain Liverpool

Posted on 13.59 by Oby_arsyil's blog

Manchester, Penalti Ryan Giggs membawa Manchester
United menang 1-0 atas Liverpool,
yang menyudahi laga babak III Piala
FA minus satu pemain setelah
Steven Gerrard dikartu merah.
Di Old Trafford, Minggu (9/1/2011)
malam WIB, MU unggul cepat lewat
tendangan 12 pas Giggs. Penalti
diberikan usai Dimitar Berbatov
dijatuhkan di kotak terlarang.

Liverpool semakin tertekan setelah
di pertengahan babak kedua harus tampil minus satu pemain. Wasit
Howard Webb mengacunginya kartu merah usai berebut bola dengan
Michael Carrick.

Tak ada lagi gol yang tercipta
setelahnya dan MU pun hanya bisa
menang tipis 1-0 untuk melaju ke
babak IV Piala FA, sementara
Liverpool, yang kali pertama
ditangani Kenny Dalglish, tersingkir.

Jalannya Pertandingan

Baru dua menit pertandingan
berjalan, MU sudah mendapatkan
penalti usai wasit Howard Webb
menunjuk titik putih. Ia menilai
Dimitar Berbatov sudah dilanggar
Daniel Agger di kotak terlarang.

Ryan Giggs maju menjadi algojo
dan menuntaskan tugasnya dengan
baik. Sepakan Giggs tak mampu
dihadang Pepe Reina kendati sudah
mampu menebak arah bola.
Peluang terbuang untuk Liverpool
pada menit empat. Steven Gerrard
melepaskan umpan yang
dimaksudkan untuk Fernando
Torres yang memiliki ruang.
Namun, sepakan Torres masih
lemah.

Dari sisi kanan, Maxi mendapat
ruang yang cukup untuk
melepaskan tembakan pada menit
18. Tapi laju bola mengarah tepat
ke Tomasz Kuszczak.
Beberapa saat kemudian Liverpool
menebar ancaman lagi dengan
Gerrard sukses meloloskan Martin
Kelly di sisi kanan. Kelly mengirim
umpan silang menyusur tanah ke muka gawang hanya untuk
dihadang Rio Ferdinand dengan
tumitnya.

Liverpool bermain dengan sepuluh
pemain! Gerrard dikartu merah
wasit pada menit 32 usai berebut
bola dengan Michael Carrick. Wasit
tampaknya menilai kalau itu adalah sebuah pelanggaran yang layak dapat kartu merah.

Pada menit 38 MU coba menyerang
lewat kerjasama Nani dan Rafael di
sisi kanan tapi sepakan Nani masih
lemah. Kuyt kemudian membalas di
sisi lapangan lain meski
tendangannya belum mengarah ke
gawang MU.
Jonny Evans nyaris menggandakan
keunggulan MU di menit-menit akhit.
Dari sepak pojok, ia menyambut
bola dengan kepala dan si kulit
bundar kemudian hanya
menghantam tiang gawang.

MU langsung menebar serangan di
awal babak kedua, salah satunya
lewat tandukan Chicharito yang
masih tipis melebar di sisi gawang
Liverpool. Patrice Evra juga
sempat meminta penalti usai
dijatuhkan di kotak terlarang, tapi
Webb kali ini tak memberikan.

Giggs mengirimkan umpan lambung
tinggi pada menit 55 ke arah muka
gawang. Chicharito coba menanduk
dengan Reina menerjang. Bola
kemudian muntah ke kaki Berbatov
yang meneruskan dengan sepakan
yang melambung tinggi.

Liverpool mendapat tendangan
bebas sedikit di luar kotak penalti
setelah Anderson mengganjal
Fernando Torres pada menit 64.
Fabio Aurelio bersiap mengambil
dan kemudian melayangkannya
dengan baik ke arah gawang MU.
Kuszczak bereaksi dengan tak
kalah bagus dan menepisnya.

Kemelut terjadi di muka gawang
Liverpool pada menit 68. Berbatov
jadi orang terakhir yang
menyentuh bola dan si kulit bundar
menyisir tipis di sisi gawang.

Gelombang serangan MU belum
berakhir. Gawang Reina lantas
digempur dan kemudian Evra
melepaskan tembakan yang bisa
ditepis si kiper seraya
meregangkan tubuh.

Susunan Pemain:
Man Utd: Kuszczak, Rafael Da Silva,
Ferdinand, Evans (Smalling '84),
Evra, Nani, Carrick, Fletcher
(Anderson '63), Giggs, Berbatov,
Hernandez (Owen '75).

Liverpool: Reina, Kelly, Skrtel,
Agger, Aurelio, Kuyt, Meireles
(Shelvey '60), Lucas, Maxi (Babel
'60), Gerrard, Torres (N'Gog '77).

No Response to "Piala FA : Penalti Giggs Singkirkan 10 Pemain Liverpool"

Leave A Reply