Custom Glitter Text
Banyoe Mili = Air mengalir (sungai) adalah aliran kehendak ALLAH. Kita yang berperahu di atas sungai dan mengikuti alirannya adalah mengikuti kehendak ALLAH. Apapun yang kita lakukan di atas perahu adalah berpengaruh untuk kita tapi tidak merubah aliran air. Aliran air sungai selalu ke bawah bermakna penurunan kuantitas umur dan kekuatan fisik. Aliran sungai ke laut bermakna kematian dan kembali kepada kumpulan spirit atau keharibaanNya. Ikhtiar manusia tidak memberi bekas kepada kekuasaan dan kehendak Allah SWT (Al Hadist). Ikhtiar manusia hanyalah memberi nilai untuk manusia itu sendiri. Pada dasarnya ikhtiar manusia merupakan bagian yang integral dari kehendak dan kekuasaan Allah SWT. Wallahua'lam

Rabu, 12 Januari 2011

Tak Mau Jadi Penulis

Posted on 16.46 by Oby_arsyil's blog

Assalamu'alaikum..

Mungkin dunia tulis menulis
bukanlah bidang yang saya sukai,
saya saja tak pernah menemui mata kuliah yang menjelaskan
apa itu piramida atau piramida
terbalik dalam seni menulis..

Saya tak pernah berangan-angan
tulisan saya dibaca ribuan orang,
ratusanpun tidak sama sekali..
Saya hanya mencoba membuang
sumbat-sumbat dirongga otak yang
selama ini mengganjal , hanya
sebatas media hiburan ,berekspresi
dan mengungkap uneg-uneg..

Saya mulai aktif berblogging hanya 2
bulan kemarin , itu pun karena tertarik dengan tulisan yang dibuat oleh temanku.

Setelah membaca dari banyak
tulisan para Blogger Saya sedikit
sedih..
Kenapa orang berlomba menulis
dengan gaya seorang penulis (asli)
yang menceritakan bola padahal dia
tak pernah bermain bola dilapangan
kampungnya..

Lalu bercerita tentang
gayus,artalyta atau siapapun yang
lagi beken disel ,kenapa mereka tak
menulis tentang pesakitan kampung
saja yang ada disekitar
kehidupannya..?

Mereka coba mendetailkan gayus
secara garis besar padahal
kenalpun tidak, kenapa mereka
tidak menceritakan saja
tetangganya yang menjadi maling
ayam..?misalnya,

Lalu berbondong banyak penulis
khayalan itu memakai istilah
intelekual dalam kirimannya..
Saya pikir lebih bijak bila kita
menjadi apa adanya saja, tujuan
kita menulis bukan untuk
terkenal ,bukan jadi headline..

Tujuan kita menulis adalah
mengeluarkan isi hati dan pikiran..

Mari kita menulis dengan
hati ,dengan apa yang kita tahu..

Kalaupun kita hanya tahu huruf Q
itu di pojok kiri atas,SPACE dibawah
dan BACKSPACE dipojok kanan atas..
Tapi akan lebih indah bila kita tak
berusaha menjadi orang lain..

Karna saya pun tak perlu handset
smart layaknya android, apple atau
bahkan jagoan RIM
(Blackberry) ,saya hanya
menggunakan handphone butut
Nokia 3500c untuk membuat
tulisan ini..

Mohon maaf bila ada kata yang tidak
berkenan,saya hanya ingin
beruneg-uneg ria..

Wassalam,

No Response to "Tak Mau Jadi Penulis"

Leave A Reply